Mengenal Lebih Dekat, Lockcase Pada Bagian Pintu Rumah Anda

01 Dec 2023
Handle pintu Hitam pada pintu coklat
Mengenal Lebih Dekat, Lockcase Pada Bagian Pintu Rumah Anda

Pintu rumah adalah elemen terpenting yang memberikan keamanan dan privasi bagi penghuni rumah. Salah satu komponen kunci yang mendukung fungsi ini adalah lockacase, yang seringkali menjadi komponen terpenting dalam sistem penguncian pintu. Lalu, apa yang dimaksud dengan lockcase? Dan bagaimana cara kerjanya?
 
Lockcase
Apa itu Lockcase?
Lockcase adalah komponen yang terdapat di dalam pintu, yang berada tepat di bawah gagang pintu atau  handle pintu. Fungsinya untuk mengontrol mekanisme penguncian dan membuka pintu. Selain itu lockcase biasanya memiliki beberapa bagian seperti silinder kunci, tuas dan roda penguncian.
 
Mortise & Cylinder Lockcase
Jenis-jenis Lockcase yang tersedia di Kenari Djaja:
1. Lockcase mortise adalah kunci yang memerlukan saku tanggul untuk dipotong di tepi pintu atau perabot yang akan dipasangi kunci. Dari segi ketahanan jenis lockcase mortise ini lebih kuat dibandingkan beberapa alternatif lainnya.
2. Lockcase cylindrical yang biasanya dapat diintergrasikan dengan sistem kunci elektronik. Jenis Lockcase cylindrical sangat cocok untuk penggunaan rumah karena lebih mudah untuk dipasang.
Ragam Warna Lockcase
Ketahuilah Cara Kerja Lockcase Serta Keamanan Yang Disediakan Lockcase
Lockcase bekerja melalui serangkaian mekanisme internal yang diaktifkan memalui kunci. Proses ini melibatkan memutar silinder kunci, yang kemudian menggerakan tuas untuk pengucian. Ketika tuas bergerak, roda penguncian akan keluar atau masuk ke dalam pelat penerima di bingkai pintu, sehingga dapat mengunci maupun membuka pintu.

Perawatan pada lockcase sangat penting untuk diperhatikan, agar lockcase dapat berfungsi dengan baik, diperlukan pelumas dan pembersih secara berkala yang dapat membantu mencegah aus dan kinerja lockcase tetap lancar.

Dari segi keamanan, sebuah rumah sangat bergantung pada kualitas lockcase. Lockcase yang baik dapat memberikan tingkat keamanan yang tinggi karena akan sulit untuk dibobol dan dimanipulasi. Beberapa fitur keamanan umumnya terdapat pada lockcase termasuk sistem anti-patah, anti-bor, dan perlindungan dari tehnik pembobolan lainnya.


Dapatkan Produk Lockcase Hanya Di Kenari Djaja
Memahami jenis lockcase yang tepat dan cara merawatnya dengan baik adalah langkah penting untuk menjaga keamanan rumah. Seiring dengan perkembangan teknologi, inovasi dalam desain dan fungsi lockcase terus berkembang, memberikan solusi yang semakin pintar dan aman bagi rumah modern.

Segera kunjungi showroom KEND by Kenari Djaja yang tersebar di beberapa kota besar untuk mendapatkan produk lockcase terbaik pilihan Anda. Kunjungi juga website Kenari Djaja untuk bisa mendapatkat ragam update produk-produk terbaru lainnya.

Download Aplikasi Kenari Djaja di Google Play Store & iOS.
Dapatkan Voucher 30% tanpa minimum pembelian
More Info by Whatsapp


Apapun kebutuhan pintu rumah Anda,
We KEND Handle it
 
Artikel Terbaru
Artikel Pilihan